Contoh Soal Tentang Sel dan Pembahasan | Biologi Kelas XI

Halo sahabat BSB, pada postingan kali ini admin akan membagikan contoh soal tentang sel. Tentunya, ini adalah mata pelajaran Biologi kelas XI (K.13). Bagi yang kebetulan sedang mencari contoh soal untuk persiapan ujian, barangkali soal-soal yang ada dalam postingan ini dapat bermanfaat. 

1. Dibawah ini merupakan pernyataan yang benar tentang sel, kecuali

a. Setiap makhluk hidup tersusun atas sel

b. Sel memiliki ciri-ciri makhluk hidup

c. Semua makhluk hidup tersusun atas sel yang sama

d. Sel merupakan unit terkecil dari makhluk hidup

e. Sel berupa ruangan kecil pada makhluk hidup

Jawab: C

Pembahasan: 

Sel dapat didefinisikan sebagai unit struktural dan fungsional terkecil dari makhluk hidup. Makhluk hidup tersusun atas sel. Namun, tipe sel yang menyusun makhluk hidup tentunya memiliki perbedaan. Makhluk hidup yang ada di bumi ini dapat dikelompokkan kedalam sel tipe prokariot dan eukariot.


2. Sel yang pertama kali diamati oleh Robert Hooke diambil dari …

a. Bawang merah

b. Daun Elodea 

c. Daun Rhoeo discolor 

d. Gabus tumbuhan 

e. Batang jagung

Jawab: D

Pembahasan: 

Cukup jelas.


3. Semua makhluk hidup tersusun atas sel, baik itu sel prokariotik maupun sel eukariotik. Sel prokariotik adalah …

a. Tidak memiliki membran sel

b. Memiliki membran sel

c. Tidak memiliki membran inti sel

d. Memiliki membran inti sel

e. Tidak memiliki inti sel

Jawab: C

Pembahasan: 

Berdasarkan ada tidaknya membran inti sel, sel pada makhluk hidup dibedakan menjadi prokariot dan eukariot. Eukariot berarti memiliki membran inti sel, sedangkan prokariot tidak memiliki membran inti sel.


Soal untuk nomor 4 s/d 6, perhatikan gambar sel hewan berikut.

 

Contoh Soal Tentang Sel dan Pembahasan| Biologi Kelas XI

4. Organel badan Golgi ditunjukkan oleh nomor …

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. 5

Jawab: E

Pembahasan:

Cukup jelas.


5. Bagian sel yang berperan sebagai pelindung sel, yaitu …

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. 5

Jawab: A

Pembahasan:

Cukup jelas.


6. Organel sel yang berfungsi sebagai dalam sintesis protein ditunjukkan oleh nomor …

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. 5

Jawab: C

Pembahasan:

Cukup jelas.


7. Sel hewan dan sel tumbuhan memiliki beberapa perbedaan. Di bawah ini pernyataan yang tepat mengenai perbedaan sel hewan dan tumbuhan adalah …

a. Sel hewan memiliki dinding sel

b. Sel tumbuhan tidak memiliki dinding sel

c. Sel hewan lebih kaku daripada sel tumbuhan

d. Sel hewan memiliki vakuola yang lebih besar dibanding dengan sel tumbuhan

e. Sel hewan memiliki sentriol, sedangkan sel tumbuhan tidak

Jawab: E

Pembahasan: 

Sel hewan dan tumbuhan memiliki beberapa perbedaan. Misalnya sel hewan tidak memiliki dinding sel, sel hewan memiliki sentriol sedangkan tumbuhan tidak.


8. Sel memiliki ukuran yang sangat kecil, sehingga untuk mengamatinya diperlukan mikroskop, baik mikroskop cahaya maupun mikroskop elektron. Mikroskop elektron jenis TEM digunakan untuk tujuan …

a. Mengamati permukaan spesimen (objek)

b. Mengamati objek yang tidak terlihat oleh mikroskop cahaya

c. Mengamati struktur ultra bagian dalam sel

d. Mengamati struktur materi genetik (DNA) dari sebuah sel

e. Mengamati sel prokariotik yang lebih sederhana

Jawab: A

Pembahasan: 

TEM digunakan untuk mengamati struktur ultra bagian dalam sari suatu sel. Sedangkan SEM digunakan untuk mengamati permukaan dari suatu spesimen atau objek.


9. Organel yang berbentuk seperti kantong bertumpuk adalah …

a. ribosom 

b. RE

c. badan Golgi

d. Sentriol

e. Mitokondria

Jawab: C

Pembahasan: 

badan Golgi memiliki bentuk seperti kantong yang bertumpuk.


10. Perbedaan sel hewan dan tumbuhan yang paling tepat adalah …

OrganelHewanTumbuhan
a.Membran seladatidak ada
b.Vakuolaberukuran besarberukuran kecil
c.Plastidatidak adaada
d.Sentrioltidak adaada
e.Mitokondriatidak adaada

11. Salah seorang siswa SMAN 1 Sindangbarang melakukan praktikum dengan cara memotong-motong kentang, lalu dimasukkan kedalam larutan gula dengan konsentrasi yang berbeda. Siswa tersebut membuktikan peristiwa …

a. Osmosis

b. Plasmolisis

c. Transpor aktif

d. Imbibisi 

e. Difusi

Jawab: A

Pembahasan:

Cukup jelas.


12. Bergeraknya molekul/zat, dari konsentrasi air tinggi (encer) menuju konsentrasi air rendah (pekat) melewati membran semipermeabel dinamakan …

a. osmosis

b. plasmolisis 

c. difusi 

d. transpor aktif

e. imbibisi

Jawab: A

Pembahasan:

Cukup jelas.


13. Perhatikan gambar struktur sel di bawah ini.

 

Contoh Soal Tentang Sel dan Pembahasan| Biologi Kelas XI

Berdasarkan gambar tersebut, bagian membran yang dinamakan glikolipid adalah nomor …

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. 5

Jawab: B

Pembahasan:

Bagian yang ditunjuk oleh nomor 2 dinamakan glikolipid, merupakan senyawa yang diri dari lemak dan karbohidrat.


14. Peristiwa bergeraknya molekul/zat dari konsentrasi tinggi menuju konsentrasi rendah tanpa melalaui membran semipermeabel dinamakan …

a. Osmosis

b. Difusi

c. Transpor aktif

d. Imbibisi 

e. Endositosis

Jawab: B

Pembahasan: 

Cukup jelas.


15. Seorang siswa SMAN 1 Sindangbarang sedang melakukan percobaan osmosis pada kentang, seperti pada gambar berikut.

 

Contoh Soal Tentang Sel dan Pembahasan| Biologi Kelas XI

Berdasarkan gambar di atas, berikut adalah pernyataan hasil percobaan yang tepat …

a. Tidak ada perubahan volume, baik larutan gula dalam kentang maupun air di luar kentang

b. Volume larutan gula dalam kentang akan berkurang

c. Volume larutan gula dalam kentang akan bertambah

d. Air yang berada di luar kentang akan bertambah

e. Larutan gula dan air tingginya akan sejajar

Jawab: C

Pembahasan:

Osmosis merupakan perpindahan larutan encer ke pekat.


Demikian contoh soal tentang sel dan pembahasan, semoga bermanfaat.

Post a Comment for "Contoh Soal Tentang Sel dan Pembahasan | Biologi Kelas XI"