Tabel Perbandingan Sel Hewan dan Sel Tumbuhan | Materi Biologi Bab 1 Struktur dan Fungsi Sel
Hai sahabat Biologi, selamat datang kembali di BSB. Pada postingan kali ini, kita akan membahas secara rinci perbedaan sel hewan dan tumbuhan.
Berdasarkan strukturnya, sel pada makhluk hidup dibedakan menjadi sel prokariotik dan sel eukariotik. Hal tersebut dibedakan berdasarkan ada tidaknya membran inti sel. Eukariotik memiliki membran inti, sedangkan tidak. Dengan demikian, maka organel sel yang dimiliki oleh keduanya juga berbeda. Prokariotik lebih sederhana, dimiliki oleh kelompok bakteri (Archaebacteria dan Eubacteria).
Pada pembahasan kali ini kita akan mempelajari perbandingan sel hewan dan sel tumbuhan.
Organel | Sel Hewan | Sel Tumbuhan | Fungsi |
---|---|---|---|
Inti Sel | Ada | Ada | Mengatur seluruh kegiatan/aktivitas sel, tempat penyimpanan kode genetik yang berfungsi dalam pewarisan sifat |
Vakuola | Ada | Ada | Vakuola pada hewan berukuran kecil, sedangkan vakuola pada tumbuhan berukuran besar. Fungsi utama dari vakuola yaitu tempat cadangan makanan. Vakuola berisi garam-garam organik, glikosida, minyak eteris, enzim, tanin, alakloid, dan butir-butir pati. |
Retikulum Endoplasma | Ada | Ada | Retikulum Endoplasma atau RE, dibedakan menjadi RE kasar (berperan dalam sintesis protein) dan RE halus (berperan dalam sintesis lemak). |
Badan Golgi | Ada | Ada | Distribusi zat dan membentuk lisosom (untuk pencernaan). |
Ribosom | Ada | Ada | Tempat sintesis protein |
Lisosom | Ada | Tidak ada | Menghasilkan enzim-enzim hidrolitik (misalnya proteolitik, lipase, dan fosfatase) untuk pencernaan secara intraseluler. |
Mitokondria | Ada | Ada | Respirasi sel untuk menghasilkan energi berupa ATP. |
Kloroplas | Tidak ada | Ada | Tempat fotosintesis. |
Sentrosom | Ada | Tidak ada | Berperan dalam pembelahan sel yakni dengan membentuk benang-benang spindel yang dapat menggerakkan kromosom. |
Mikrotubula | Ada | Tidak ada | Membentuk silia (rambut-rambut halus), sentriol, dan benang-benang spindel. |
Mikrofilamen | Ada | Tidak ada | Berperan dalam gerak di dalam sel. |
Demikian, perbandingan sel hewan dengan sel tumbuhan. Semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Tabel Perbandingan Sel Hewan dan Sel Tumbuhan | Materi Biologi Bab 1 Struktur dan Fungsi Sel"
Post a Comment